Alir Bening's Blog

Sabtu, 23 Januari 2016

Manfaat Menulis

Hai, Guys! Kali ini, aku posting sesuatu yang berhubungan dengan menulis (bukan persyaratan atau resensi buku, kok :3 ).


Sebelumnya, aku punya pertanyaan buat kamu, nih:
Kamu menulis itu hobi atau sekadar ngikut, sih?

Jangan heran kenapa aku bertanya seperti itu, ya! Aku ini sedang nge-tes (cieh ...!) kamu, apa kamu benar-benar hobi nulis atau sekadar ikut-ikutan, nih. Guys, perlu diketahui perbedaan antara kamu hobi atau sekadar ngikut.

  • Tanda-tanda kamu emang bener-bener hobi itu, kamu akan terus menulis dan menulis walaupun popularitas menulis down.
  • Tanda-tanda kamu ngikut, kamu menulis tapi saat popularitas menulis down kamu akan berhenti menulis.

Jadi, kamu termasuk ke dalam tipe apa? Hobi atau sekadar Ngikut? Nice kalau kamu ngaku, lho!

Okey, sekarang, kita bahas manfaat menulis, yuk! Lho, kenapa nyambungnya manfaat? Kan, kalau menulis itu pasti ada manfaatnya. Langsung saja, ini dia manfaat menulis:
1. Melegakan hati dan pikiran
Pernahkan dalam benakmu, terlintas perasaan dendam, jenuh, benci, senang, dan sebagainya? Dan pernahkah kamu menuangkan semua perasaan itu ke dalam sebuah tulisan?
Guys, coba deh, kalau kamu sedang benci, senang, jenuh, atau sebagainya, tuangin semua itu ke dalam bentuk tulisan. Pastinya, kamu akan lebih relaks setelah itu.

2. Sarana pengenalan diri
Guys, kalau semisal kamu sudah jadi penulis, pasti kamu akan dikenal luas oleh orang banyak, kan?

3. Mempertajam ingatan
Kalau kamu menulis cerita nonfiksi (nyata), waktu udah lansia nanti, coba kamu baca ulang cerita kamu itu. Apakah kamu masih mengingatnya?
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa hobi membaca dan menulis adalah hobi yang dapat membuat otak kita terasah dan tajam, tidak tumpul.

4. Royalti
Kenapa royalti ditempatkan di terakhir? Jadi, begini, kalau mau dapat royalti, kita mesti usaha dulu, kan?
Okey, pasti di antara kamu udah ada yang tau royalti dong! Yup, royalti is money. Bahahaha, buat kamu yang suka nabung maupun enggak, menulis ini cocok banget! Kalau nanti buku kamu diterbitin dan dapet *ekhem* bala-bala, kan bala-bala itu bisa kamu gunain buat apa aja (sesuka hatimu). Tapi, sob, buat kamu yang males dan berhemat, mendingan ditabung saja, ya!^^....

Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat dan semangat menulis :)

Persyaratan Mengirim Naskah ke CCPK, KCPK, dan RPK

Hai, Kawan! Kali ini, aku akan bahas persyaratan mengirim naskah ke CCPK, KCPK, dan RPK. Nah, CCPK sendiri adalah singkatan dari Cilik-Cilik Punya Karya. KCPK adalah singkatan dari Kakak Cilik Punya Karya dan RPK adalah singkatan dari Remaja Punya Karya. Serial ini diterbitkan oleh Penerbit Edelweiss. Sebenarnya, aku agak ragu apakah penerbit ini masih menerima naskah atau tidak. Tapi, dari pantauanku, Penerbit Edelweiss terakhir update status FB itu 9 Januari. Jadi, aku kira, masih bisa, ya ...!^^

Langsung saja, ini dia persyaratannya :)
a. CCPK
1. Maksimal berumur 12 tahun (belum 13 tahun, ya ...!).
2. Tebal naskah 40-45 halaman, kertas HVS A4, spasi 1.5, font Times New Roman 12 pt.

b. KCPK
1. Penulis berusia 13-15 tahun.
2. Tebal naskah minimal 50 halaman, kertas HVS A4, spasi 1.5, font Times New Roman 12 pt.

c. RPK
1. Penulis berusia 16-19 tahun.
2. Tebal naskah minimal 50 halaman, kertas HVS A4, spasi 1.5, font Times New Roman 12 pt.

Kirimkan naskahmu ke:
Penerbit Edelweiss
Ki Town House Blok H
Jl. Raya Limo, Depok 16515

ATAU

edelweiss.publisher@gmail.com
dengan subjek naskah untuk CCPK/KCPK: Naskah_CCPK/KCPK_Judul_Nama Penulis (misal: NASKAH_CCPK_Blabla_Me)

Dan untuk RPK, subjek naskah Novel_Judul_RPK_Nama Penulis (misal: Novel_Meis_RPK_Me)

Nah, sekian dulu, ya! Semangat nulis ^_^

Rabu, 20 Januari 2016

Persyaratan Mengirim Naskah ke BIP

Hai, Kawan! Kalian pasti tahu Penerbit Bhuana Ilmu Populer (BIP), kan? Kamu ingin menjadi salah satu penulisnya? Kali ini, aku bakal kasih tahu persyaratannya. Tapi, buat kamu (yang mau aja :D), aku kasih kamu satu tantangan! Yup, menulis naskah BIP! Bagaimana? Tertantang?

Nah, pastinya, aku kasih kamu persyaratannya dulu. Ini dia persyaratannya:
a. Novel Remaja:
1. Naskah fiksi dengan genre drama, romance, romantic comedyromance fantasy, suspense.
2. Target pembaca: remaja, dewasa muda, dewasa.
3. Tebal naskah min. 100 halaman.
4. Naskah bukan berupa kumpulan cerpen/puisi.
5. Sertakan sinopsis keseluruhan cerita (bukan blurb, ingat, ya!)

b. Novel Anak:
1. Kirimkan naskah lengkap beserta ilustrasi.
2. Jika belum ada ilustrasi, sertakan konsep ilustrasi yang diinginkan.
3. Tidak ada minimal halaman.
4. Target pembaca: prasekolah (belum sekolah), balita, SD.
5. Jenis naskah: aktivitas (keseharian), dongeng, kumpulan dongeng, nonfiksi (pengetahuan), agama, dsb.

c. Komik:
1. 10 lembar pertama komik secara berurutan untuk mengecek alur cerita (dalam bentuk PDF)
2. Sinopsis cerita.
3. Lebih baik sertakan desain karakter.
4. Target pembaca: anak sampai dewasa.

Konfirmasi terbit naskah:
1. Setelah masuk ke meja redaksi, naskah akan direview oleh tim editor selama 3-5 bulan.
2. Apabila naskah diterima untuk diterbitkan, kamu akan dihubungi lebih lanjut.
3. Konfirmasi naskah hanya dilakukan melalui surel.

Cara kirim:
1. Naskah diketik di MS. Word, ukuran kertas A4, Times New Roman 12 pt., spasi 1.5, margin normal.
2. Naskah merupakan naskah final, bukan draft atau outline.
3. Naskah merupakan karya asli, bukan saduran atau jiplakan. Jika ada sedikit sanduran, sertakan alamat dalam daftar pustaka.
4. Naskah tidak sedang atau belum pernah diterbitkan oleh penerbit lain. Jika sudah pernah diterbitkan oleh penerbit lain, sertakan surat kontrak dengan penerbit yang sudah kadaluwarsa.
5. Tidak boleh menyinggung SARA dan pornografi.
6. Format data .word, .doc, .docx, atau .pdf. Maksimal 1 MB. Tidak menerima .rar.
7. Sertakan data diri singkat bersama naskah Anda: Nama lengkap, TTL, alamat, no handphone, dan prestasi, termasuk buku yang sudah pernah diterbitkan.
8. Naskah dikirim dengan attachment ke redaksi.bip.gramedia@gmail.com, subjek: PN_Fiksi_(kategori naskah). Contoh: PN_fiksi_anak.

More info Facebook Bhuana Ilmu Populer.

Nah, sudah dulu, ya, Kawan! Jangan lupa tantangan yang aku kasih ke kamu :D Selamat berkarya^^!

Persyaratan Mengirim Naskah ke m&c!

Hai, Kawan! Kali ini, aku bakal membahas persyaratan mengirim naskah ke m&c!, lho! Kalian pasti tahu m&c!, kan? Itu, lho, penerbitan komik anak (seperti Hai! Miiko (iya, kan?)).

Nah, baru-baru ini, m&c! menerima naskah cerita anak, lho! Mau tahu persyaratannya? Ayo, baca di bawah ini^^....

1. Semua usia (umum, yaa ...!)
2. Mengirimkan naskah cerita anak (ingat, cerita anak :) )
3. Kategori cerita: Umum (U), Religi (R), Educality (E).
4. Diketik di MS. Word, spasi 1.5, font Times New Roman 12 pt.
5. Panjang naskah 5 sampai 15 halaman (gak lebih, gak kurang).
6. Sertakan biodata lengkap (nama, alamat surel, alamat rumah, dan nomor telepon yang dapat dihubungi).
7. Kirimkan naskah kamu ke alamat surel naskahmnc@gmail.com dengan subjek Naskah Cerita Anak (kode kategori cerita), misal Naskah Cerita Anak (U).

More info Facebook m&c!
Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat ... semangat berkarya dan sukses^^!

Senin, 18 Januari 2016

Perhutani Green Pen Award 2016

Hai, Kawan! Sejujurnya saja, ini informasi lama. Tapi, aku pos lagi gak apa-apa, kan? Mungkin sebagian dari kalian belum tahu^^....

Perhutani Green Pen Award 2016


Selengkapnya, ini dia persyaratannya:

a. Peserta
1. Warga Negara Indonesia di tanah air maupun yang sedang berada di luar negeri
2. Pelajar SLTP sederajat (kategori A)
3. Pelajar SLTA & Mahasiswa (kategori B)
4. Umum, guru, dosen, penulis/pengarang (kategori C)
 
b. Syarat
1. Lomba dibuka mulai tanggal 22 November 2015 dan ditutup tanggal 12 Februari 2016 (stempel pos atau jasa kurir)
2. Judul naskah bebas. Tema cerita Kehidupan dengan Berbagai Aspeknya Terkait Hutan, Alam, dan Lingkungan Hidup.
3. Naskah ditulis dalam Bahasa Indonesia yang baik dan benar, indah (liteter) dan komunikatif
4. Naskah adalah karya asli, bukan jiplakan, terjemahan atau saduran dan belum pernah dipublikasikan disertai dengan dokumen pernyataan di atas materai
5. Naskah panjangnya 5-10 halaman A4, diketik 1,5 spasi, huruf Times New Roman ukuran 12 font, margin standar
6. Naskah dicetak atau print out sebanyak 2 (dua) rangkap, file dimasukkan dalam CD atau flashdisk 
7. Peserta diperbolehkan mengirimkan naskah lebih dari 1 (satu) judul, maksimal 2 (dua) judul
8. Naskah dimasukkan ke dalam amplop tertutup, tulis kategori A/B/C pada amplop, kirim ke 
 
PANITIA GREEN PEN AWARD 2016

 
PERHUTANI RESIDENCE
Jalan Gedung Hijau I No. 17 
Pondok Indah
Jakarta Selatan - 12310
 

 
c. Naskah Dilampiri
  1. Biodata lengkap, alamat, nomer telepon/HP, email yang mudah dihubungi
  2. Foto copy kartu pelajar (kategori A)
  3. Foto copy kartu pelajar/kartu mahasiswa dan KTP bagi mahasiswa (kategori B)
  4. Foto copy KTP/Paspor dan identitas lainnya (kategori C)
  5. Tulisan singkat tentang salah satu kegiatan Perum Perhutani, diketik rapi minimal 70 kata, diperbolehkan menambahkan foto apabila ada. Sumber informasi situs resmi www.perumperhutani.com atau sumber lain dengan menyebut nama sumber
d. Informasi Lain
1. Nama-nama pemenang akan diumumkan pada tanggal 29 Maret 2016 melalui situs www.perumperhutani.com
2. Panitia tidak memungut biaya apapun, tidak menunjuk perwakilan dan tidak melayani surat-menyurat terkait penyelenggaraan ini
3. Naskah yang dilombakan menjadi milik Perum Perhutani dan dapat diterbitkan untuk kepentingan perusahaan
4. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat

e. Catatan
  • Informasi lomba dapat di akses di www.perumperhutani.com
 
TOTAL HADIAH 60 JUTA RUPIAH
Hadiah Kategori A
  • Pemenang 1 : piala, piagam dan uang tunai Rp. 3.000.000,-
  • Pemenang 2 : piagam dan uang tunai Rp. 1.500.000,-
  • Pemenang 3 : piagam dan uang tunai Rp. 1.000.000,-
  • 5 (lima) pemenang harapan : piagam dan uang tunai Rp. 500.000,-
Hadiah Kategori B
  • Pemenang 1 : piala, piagam dan uang tunai Rp. 4.000.000,-
  • Pemenang 2 : piagam dan uang tunai Rp. 2.000.000,-
  • Pemenang 3 : piagam dan uang tunai Rp. 1.500.000,-
  • 5 (lima) pemenang harapan : piagam dan uang tunai Rp. 750.000,-
Hadiah Kategori C
  • Pemenang 1 : piala, piagam dan uang tunai Rp. 5.000.000,-
  • Pemenang 2 : piagam dan uang tunai Rp. 3.000.000,-
  • Pemenang 3 : piagam dan uang tunai Rp. 2.000.000,-
  • 5 (lima) pemenang harapan : piagam dan uang tunai Rp. 1.000.000,-
Nah, sekian dulu, ya! Ayo, kirim naskah kamu dan menangkan hadiahnya^^......!

Persyaratan Mengirim Naskah KPC

Hai, Kawan! Kali ini aku bakal posting persyaratan mengirim naskah KPC. Berhubung banyak banget yang tanya di Facebook, aku posting di sini, deh! Habis gimana, ya, aku pengen infonya kesebar, gak hanya ke satu orang aja (bilang aja lu pelit, Lir :v ).

Sebelumnya, di sini udah banyak yang tahu belum sih, apa itu KPC? Kelab Penulis Cilik (KPC) adalah serial penulisan penulis cilik yang diterbitkan oleh Grasindo. Mayoritas, teman-teman Facebook aku menyebutnya Grasindo :D

Langsung saja, ya, ini dia persyaratan mengirim naskah ke KPC:
1. Usia penulis maksimal SMP (ingat, yaa ..., SMP :D ).
2. Panjang naskah 40 halaman.
3. Diketik pada kertas HVS A4, spasi 1,5, margin normal, font Times New Roman 12 pt.
4. Sertakan biodata lengkap kamu di akhir naskah (jangan lupa ...!)
5. Kirimkan naskah kamu ke alamat surel red.grasindo@gramediapublishers.com dengan subjek naskah bebas (saranku: KPC - [judul naskah], misal: KPC - Popular Girls). Oh, iya, one more, judul naskah kamu bebas, yaaaa ... (saranku judul naskah kamu adalah judul cerita kamu, misal: Popular Girls). 

One more, KPC menerima naskah solo, duo, trio, maupun antologi, lho^^....! Jadi, ayo ajak kawanmu menulis bersama :) .

More info, Fanspage Facebook: Grasindo Publisher atau web grasindo.co.id

Contoh KPC yang sudah diterbitkan
13
Karya Kak Sherina S.

Nah, sekian dulu, ya! Selamat berjuang untuk berkarya. Sukses!

Persyaratan Mengirim Naskah ke PACI

Hai, Kawan! Kali ini, aku akan posting syarat mengirim naskah PACI, lho! Hihihi^^....
Little info, Penulis Anak Cerdas Indonesia (PACI) adalah sebuah serial penulisan anak yang diterbitkan oleh Zettu (Kinomedia Writer). Kalian pasti tahu, dong, Kak Sherina dan kedua adiknya, Queen Aura dan Princeyla Aughea. Mereka bertiga penulis PACI, lho!^^....

Langsung saja, ini dia persyaratannya :)

1. Naskah belum pernah dipublikasikan.
2. Menggunakan ukuran kertas A4 dengan margin normal, font Times New Roman 12 pt, spasi 1,5.
3. Format paragraf menggunakan rata kanan-kiri (justify), tiap paragraf baru harus ada tabulasi (menjorok ke dalam).
4. Panjang naskah 30-40 halaman.
5. Isi naskah TIDAK disertai file gambar (foto) kecuali komik dan artikel.
6. Tidak menggunakan huruf selain yang ditentukan, tidak juga menggunakan warna-warna.
7. Biodata, kata pengantar, sinopsis, sinopsis back cover (blurb kali, ya?), semuanya terpisah dari file naskah utama dan WAJIB disertakan.
8. Nama file naskah adalah judul naskahnya (di subjek surel harap cantumkan: PACI – [Judul naskah]. Misal: PACI - Rumah Baca).
9. Lamanya penentuan diterima atau tidaknya kisaran maksimal 3 bulan, dan akan dihubungi lewat surel.
10. Semua naskah yang diterima akan dilakukan proses kerjasama beli putus oleh penerbit, artinya penulis tidak mendapatkan royalti atas buku yang terbit, namun kerjasama ini hanya berlaku untuk buku. Jika naskah akan dijadikan film atau sejenisnya maka dilakukan kerjasama baru.
11. Semua naskah dikirim ke kino.lovers@yahoo.co.id
12. Di badan surel, lampirkan data naskah seperti judul, tipe naskah, jumlah halaman, nomor kontak, dan nomor rekening.
13. Tidak menerima naskah yang bersifat SARA dan POLITIK.
14. Jika penulis ingin menarik naskahnya, wajib melalui konfirmasi ke surel kino.lovers@yahoo.co.id  (minimal 3 bulan baru bisa ditarik)

More info, tanya ke kinoLuv [087700375879] atau twiter @kinomediawriter [https://twitter.com/kinomediawriter]
 
Contoh buku PACI yang sudah diterbitkan
PACI Mocha & Mochi
Karya Queen Aura
 
Nah, sekian dulu, ya! Cepetan kirim naskah kamu...., semangat berkarya^^....!

Minggu, 17 Januari 2016

Persyaratan Mengirim Naskah ke Bentang Komik

Hai, Kawan! Kali ini, kita bahas persyaratan mengirim naskah ke Bentang Komik, yuk! Sebelumnya, Bentang Komik ini, komik yang diterbitkan oleh Penerbit Bentang (masih lini Mizan)^^....

Langsung saja, ini dia persyaratannya:


1. Kirim naskah komik minimal 1 chapter (20-30 halaman). Tapi, komik lengkap lebih disukai, yaa ...!
2. Tema bebas, boleh fiksi maupun non-fiksi.
3. Boleh karya perorangan maupun komplikasi.
4. Tidak mengandung unsur pornografi dan tidak memicu konflik SARA.
5.  Sinopsis cerita (sinopsis lengkap yang menceritakan seluruh isi naskahmu).
6. Sertakan juga desain dan deskripsi karakter komikmu.
7. Cerita dan karakter komik harus orisinal, bukan hasil menjiplak atau hak cipta orang lain.
8. Sertakan biodata dan portofolio.
9. Bidang cetak komik adalah 15 x 21,5 cm (potrait, western binding).
10. Kirim naskah kalian dalam format PDF ke alamat surel: bentang.belia@mizan.com dengan subjek NASKAH KOMIK.

Contoh komik Bentang Komik yang sudah terbit
Garuda 19: M. Sahrul Kurniawan
Karya Kak Meyta Sutanto

Nah, tunggu apalagi? Semangat berkarya, ayo, tunjukkin karya kamu kepada dunia!^^

Syarat Mengirim Naskah ke Kiddo

Hai, Kawan! Kali ini, kita bahas syarat mengirim naskah ke Kiddo, yuk!


1. Penulis berusia maksimal 13 tahun
2. Naskah berupa novel atau kumpulan cerita (kumcer)
3. Naskah diketik di kertas HVS A4, spasi 1,5, font Times New Roman 12 pt.
4. Naskah dikirim ke redaksi.kpg@gramediapublishers.com dengan subjek Karya Sahabat Kiddo
One more, Kiddo menerima naskah solo, duo, trio, maupun antologi. Asalkan, satu tema.

Tunggu apalagi? Ayo, semangat berkarya dan kirimkan naskahmu ke Kiddo (ditunggu, lho!)^^.....

Persyaratan Mengirim Naskah PECI

Hai, Guys! Kali ini anti (aku) akan posting syarat mengirim naskah Penulis Cilik Indonesia (PECI) yang diterbitkan oleh Penerbit Indiva.

Langsung saja, ini dia persyaratannya:

1. Usia penulis maksimal 14 tahun.
2. Tidak mengandung unsur menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras, Golongan).
3. Tidak menerima cerita fiksi yang berhubungan dengan magic atau imajinasi seperti peri, benda ajaib, peri, sihir, dll.
4. Tidak mengandung kekerasan dan pornografi.
5. Tema cerita adalah tema sehari-hari, seperti: keluarga, persahabatan, petualangan, pendidikan, akhlak mulia, gemar menabung, dan sebagainya.
6. Cerita harus mempunyai nilai pendidikan, pencerahan dan aman bagi anak-anak.
7. Diketik di MS. Word, Times New Roman, ukuran 12, spasi 1,5, margin bebas.
8. Panjang naskah 60-80 halaman. Untuk cerpen, minimal 5 halaman dan maksimal 10 halaman.
9. Dikirim ke email penerbitindiva1@gmail.com dengan subject: PECI

Di akhir naskah, sertai dengan:
a. Biodata (harus komplit (nomor HP, akun sosmed, jadi semisal naskahnya lolos seleksi, editor jadi mudah menghubungi)).
b. Selling point (kelebihan naskahmu).
c. Sinopsis (ringkasan cerita. Ingat ya, ringkasan. Jadi jangan sampai berlembar-lembar).


More info, Facebook: Penerbit Indiva atau indivamediakreasi.com

Contoh PECI yang sudah diterbitkan
Cantik Itu dari Hati
Karya Kak Meika Hapsari

Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat... Semangat berkarya dan sukses selalu^^....

Persyaratan Mengirim Naskah Bintang Kecil

Hai, Kawan!
Kali ini, aku bakal membahas syarat mengirim naskah Bintang Kecil. Bintang Kecil ini, mirip PCPK, namun, beda penerbit. Penerbitnya namanya Bentang Belia (masih satu lini sama DAR! Mizan).

Setelah mencari di beberapa sumber, ini dia, persyaratan mengirim naskah Bintang Kecil:
1. Tema bebas, asal seru dan menarik.
2. Naskah boleh berupa kumpulan cerpen (kumcer) maupun novel.
3. Untuk kumcer, kirimkan 12-15 cerpen. Satu cerpen panjangnya antara 3-4 halaman. Sedangkan untuk novel, panjang naskah maksimal 60 halaman.
4. Diketik pada kertas HVS ukuran A4, spasi double (ganda), font Times New Roman 12 pt.
5. Sertakan sinopsis, profil penulis, dan foto terbarumu dengan ukuran besar di halaman akhir naskahmu.
6. Naskah harus karya asli, bukan jiplakan.
7. Tidak berpotensi menimbulkan konflik SARA.
8. Kirimkan naskah kamu ke alamat bentang.belia@mizan.com dengan subject Bintang Kecil
Catatan: Usia kamu tidak lebih dari 13 tahun, Bintang Kecil menerima naskah solo maupun duo
 
Untuk more info, silakan hubungi 0274-886010
 
Contoh Bintang Kecil yang sudah diterbitkan
Bintang Kecil Pacu Kudamu, Princess Celene
Karya Kak Laksita Judith Tabina
 
Nah, sekian dulu, ya, Teman-Teman. Semoga bermanfaat. Selamat berkarya dan sukses selalu^^....

Persyaratan Mengirim Naskah Cookidz

Hai, Kawan! Kali ini aku bakal mbahas tentang persyaratan mengirim naskah Cookidz. (Sok banget lu, Lir? Emang lu bisa masak? [Bisa. Ga banget tapi :v Paling telor ama mi :D ])

Cookidz (Cooking Kidz) adalah KKPK seri memasaknya. Jadi, dalam Cookidz ini, bisa bercerita tentang seorang anak yang hobi memasak dan mencari resep baru. And so, kamu harus bener-bener masak. Don't forget, foto juga pas kamu lagi bikin masakannya (cekrek, cekrek, upload :v ).

Ini dia persyaratan mengirim Cookidz.


1. Usia kamu di bawah 12 tahun (belum genap 13 tahun)
2. Tebal 45-50 halaman.
3. Disertai foto-foto yang berhubungan dengan materi (yang aku bilang tadi, foto pas kamu lagi membuat masakan dan masakan yang sudah jadi).
4. Diketik dan diprint pada kertas HVS A4, spasi 1,5, font Times New Roman 12 pt.
5. Dikirim ke alamat Penerbit Mizan, Jalan Cinambo No.135, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294
6. Karya dikirim melalui pos, bukan melalui surel (e-mail) dan Facebook
7. Karya yang dikirim merupakan karya asli perseorangan (bukan jiplakan atau copas dari orang lain)
8. Karya yang dikirim tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras, Antargolongan) dan unsur ketidaksopanan
9. Karya disertai dengan biodata lengkap.
10. Tema cerita adalah seputar memasak dan makanan.
One more, ilustrasi akan dikerjakan kakak-kakak redaksi, ya :)

Contoh Cookidz yang sudah diterbitkan:
Sweety Pastello Macaroon
Karya Kak Muthia Fadhila K.

Sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat. Semangat berkarya dan sukses selalu^^.....

Persyaratan Mengirim Naskah KPCI

Hai, Kawan! Kali ini, aku bakal posting syarat mengirim KPCI.

Karya Penulis Cilik Indonesia (KPCI) adalah sebuah serial yang diterbitkan oleh Pastel Book (masih lini DAR! Mizan). Serial ini mulai muncul sekitar tahun 2013. Penyongsong pertamanya Kak Laksita dengan judul buku Ballerina Story.

Singkat saja, ini dia persyaratan mengirim naskah KPCI.


1. Usia penulis di bawah 12 tahun
2. Tebal 45-50 halaman
3. Diketik dan diprint pada kertas HVS A4, spasi 1,5, font Times New Roman 12 pt.
4. Dikirim ke alamat Penerbit Mizan, Jalan Cinambo No.135, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294
5. Karya dikirim melalui pos, bukan lewat surel atau Facebook
6. Karya yang dikirim adalah karya perseorangan. Tidak menjiplak karya orang lain
7. Karya tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras, Antargolongan) dan unsur ketidaksopanan.
8. Karya disertai biodata lengkap (Nama, alamat, no.telp, e-mail, dll.)

Contoh KPCI:
Amazing Dream
Karya Aufa Alya H.


Nah, sudahan dulu, ya, Teman-Teman. Semoga bermanfaat. Selamat berkarya dan sukses selalu^^....

Persyaratan Mengirim Naskah Spooky Stories

Hai, Guys!

Kali ini, aku bakal posting persyaratan mengirim naskah Spooky Stories (SS).

Spooky Stories (SS) adalah sebuah serial penulisan cerita horor yang diterbitkan oleh Nourabooks. Bedanya dengan Fantasteen di sini, pada usia penulisnya.

Mau tahu syaratnya? Ini dia!


1. Panjang naskah 60-70 halaman
2. Naskah diketik pada kertas HVS A4, spasi double (ganda), font Times New Roman 12 pt.
3. Naskah harus asli buatan kamu sendiri (bukan jiplakan atau ngambil ide orang lain)
4. Sertakan sinopsis. Tanpa sinopsis, naskah kamu akan langsung dikembalikan.
5. Jangan lupa sertakan biodata kamu, yaaaa ...!
One more, usia kamu, gak lebih dari 18 tahun (maksudnya di sini, belum genap 19 tahun).

Naskah dikirim dalam bentuk softcopy ke alamat redaksi@noura.mizan.com dengan subject SPOOKY STORIES - [JUDUL NASKAH], misalnya SPOOKY STORIES - BLOODY MARY.

Contoh buku Spooky Stories yang sudah terbit
Spooky Stories Hell City
Karya Kak Indzana Zulfa


Nah, sudahan dulu, ya! Smoga bermanfaat... Semangat berkarya dan sukses selalu^^....

Persyaratan Mengirim Naskah Komik Fantasteen

Hai, Kawan!
Setelah tadi aku mbahas persyaratan mengirim naskah Fantasteen, kali ini, aku mbahas persyaratan mengirim naskah Komik Fantasteen.

Jadi, Komik Fantasteen ini serial komik, adik kembarnya Fantasteen. Intinya, Komik Fantasteen adalah Fantasteen versi komiknya.

Oke, gak usah basa-basi, langsung saja, ya! Ini dia persyaratan mengirim naskah Komik Fantasteen :)


1. Kirimkan naskah dengan tebal halaman 6-8, kertas HVS A4, spasi 1,5 (hindari penggunaan font Comic Sans)
2. Usia penulis 11-18 tahun.
3. Tidak menerima naskah bertema romance.
4. Kirimkan naskah yang sudah diketik rapi dan diprint ke alamat Redaksi Komik CAB, Jalan Cinambo No.136, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294 (melalui pos, ya, bukan surel), dilengkapi dengan:
-Biodata lengkap (dengan no.HP dan surel yang bisa dihubungi)
-Sinopsis cerita (menceritakan keseluruhan cerita, bukan seperti yang ada di belakang buku, kalau yang di belakang buku itu namanya blurb)
-Ucapan terima kasih (gak tau buat apa -_- kan bukan buku solo ya, Guys? Kalu menurutku gak pake juga gak papa :D )
-Foto terbaru pengarang
-Naskah dalam bentuk digital (diburn ke CD)
5. Naskah yang diterbitkan adalah naskah terbaik yang telah melalui proses evaluasi selama 3 bulan. Naskah dinyatakan terbit atau tidak, akan diberitahu melalui surat atau telepon.
6. Naskah yang dikirim tidak bisa dikembalikan, kecuali waktu mengirim menggunakan perangko.

Contoh buku Komik Fantasteen yang sudah diterbitkan
Komik Fantasteen Petaka Perpustakaan
Karya Kak Medina Safira, dkk.

Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat.... Semangat berkarya dan sukses selalu^^....

Sabtu, 16 Januari 2016

Persyaratan Mengirim Naskah Fantasteen

Hai, Kawan!

Setelah tadi, aku nge-post syarat mengirim naskah PBC, kali ini aku bakal nge-pos syarat mengirim Fantasteen.

Fantasteen, sebuah serial penulisan cerita remaja. Ini, nih, temennya si PBC. Cuma, bedanya, kalau PBC gak menerima naskah fantasi, Fantasteen malah sebaliknya. Nerima banget. One more, biasanya orang-orang njodohin si Fantasi sama si Horor, nih!

Oke, langsung saja, ya! Ini dia persyaratan mengirim naskah Fantasteen.


1. Kirimkan naskah dengan tebal halaman 75-100, kertas HVS A4, spasi 1,5 (hindari penggunaan font Comic Sans)
2. Usia penulis 13-18 tahun.
3. Fantasteen tidak menerima naskah bertema romance.
4. Kirimkan naskah yang sudah diketik rapi dan diprint (dijilid juga agar naskah tidak bercecer) ke alamat Redaksi Mizan, Jalan Cinambo No.135, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294 (melalui pos, ya, bukan surel), dilengkapi dengan:
-Biodata lengkap (dengan no.HP dan surel yang bisa dihubungi)
-Sinopsis cerita (menceritakan keseluruhan cerita, bukan seperti yang ada di belakang buku, kalau yang di belakang buku itu namanya blurb)
-Ucapan terima kasih
-Foto terbaru pengarang
-Naskah dalam bentuk digital (diburn ke CD)
5. Naskah yang diterbitkan adalah naskah terbaik yang telah melalui proses evaluasi selama 3 bulan. Naskah dinyatakan terbit atau tidak, akan diberitahu melalui surat atau telepon.
6. Naskah yang dikirim tidak bisa dikembalikan, kecuali waktu mengirim menggunakan perangko.

Contoh buku Fantasteen yang sudah diterbitkan
Fantasteen Alive
Karya Kak Evangelina Tessia Pricilla


Nah, sekian dulu, ya teman-teman! Semoga bermanfaat... Semangat berkarya dan sukses selalu^^!

Persyaratan Mengirim Naskah PBC

Hai, Kawan!
Kali ini aku akan posting persyaratan mengirim naskah PBC.

Pink Berry Club (PBC), sebuah serial penulisan cerita remaja, yang juga diterbitkan oleh DAR! Mizan. Biasanya, penulis KKPK yang sudah senior (di atas 12 tahun) mulai menulis di serial ini. Eits, tapi, kalau kamu bukan penulis KKPK, gak apa-apa, kok, coba-coba menulis PBC. Siapa tahu, kamu kejatuhan bulan, tuh! Hihihi ...!

Okey, tanpa basa-basi, kamu pasti udah gak sabar, kan, mau tahu syarat mengirim naskah PBC?


1. Kirimkan naskah dengan tebal halaman 75-100, kertas HVS A4, spasi 1,5 (hindari penggunaan font Comic Sans)
2. Usia penulis 12-16 tahun.
3. PBC tidak menerima naskah bertema fantasi dan romance.
4. Kirimkan naskah yang sudah diketik rapi dan diprint (dijilid juga agar naskah tidak bercecer) ke alamat Redaksi Mizan, Jalan Cinambo No.135, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294 (melalui pos, ya, bukan surel), dilengkapi dengan:
-Biodata lengkap (dengan no.HP dan surel yang bisa dihubungi)
-Deskripsi tokoh (penjelasan tokoh, biasanya mencakup nama, sifat, dan kepribadian)
-Sinopsis cerita (menceritakan keseluruhan cerita, bukan seperti yang ada di belakang buku, kalau yang di belakang buku itu namanya blurb)
-Ucapan terima kasih
-Foto terbaru pengarang
-Naskah dalam bentuk digital (diburn ke CD)
5. Naskah yang diterbitkan adalah naskah terbaik yang telah melalui proses evaluasi selama 3 bulan. Naskah dinyatakan terbit atau tidak, akan diberitahu melalui surat atau telepon.
6. Naskah yang dikirim tidak bisa dikembalikan, kecuali waktu mengirim menggunakan perangko.

Contoh PBC yang sudah diterbitkan
PBC Mom
Karya Kak Mia Ma'rifah
 

Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat :) Semangat berkarya dan sukses selalu ^_^

Minggu, 10 Januari 2016

Resensi Buku: Alive

Hai, Guys! Apa kabar? Maaf ya, aku jarang posting di sini. Banyak tugas a.k.a. sibuk. Puufft, maklumlah anak eSeMPe (ceritanya pamer :D ).
Okey, aku ngeluangin waktu untuk nge-blog di sini (emang blog lu berapa, Lir :D ). Kali ini, aku bakal posting yah ... resensi buku. Kalian pasti tahu, kan, apa itu resensi buku? Resensi a.k.a. review menurut aku itu membaca atau melihat ulang, seputar hal-hal menarik yang ada di buku tersebut.
.
.
.
Tanpa basa-basi, langsung saja, ya, aku mulai.
.
.
.
Judul: Alive
Penulis: Evangelina Tessia Pricilla
Penerbit: DAR! Mizan
Seri: Fantasteen
Terbit: Oktober 2014
Blurb:
Dengan bantuan Zarra, Sassha mencari kebenaran di balik mimpi yang menghantuinya. Mereka berdua menyambangi sebuah rumah tua untuk menemukan bukti perihal rencana pembunuhan ayah Sassha.
Namun, ada hal yang tidak terelakkan saat kelak kebenaran terkuak. Sassha adalah manusia yang sedang menjalani kehidupan kedua. Kesempatan hidupnya telah habis. Sassha akan segera menghilang dan terlupakan, bahkan oleh Zarra sekalipun.
Hanya kau yang dapat mengingatnya.
.
.
.
Resensi:
Dadaku merasa sesak melihat semua ini. Menghirup bau gosong sebuah rumah yang sebentar lagi habis dilahap api. Dadaku rasanya lebih sesak lagi ketika melihat anak sebaya denganku sedang berusaha mencari cara keluar dari bencana itu. Dengan sepasang mata aku dapat melihat dia benar-benar membutuhkan bantuan. Aku ingin membantunya, tetapi badan ini sulit digerakkan. Tubuhku serasa patung. Seolah-olah aku hanya diinginkan menjadi saksi kematian korban kebakaran.
(halaman 11)

Aku melihat ... gadis itu tenggelam dalam lautan api. Aku juga melihat bagaimana tangannya melambai meminta pertolongan. Beberapa waktu kemudian tangan itu berhenti bergerak. Dia ... masih hidupkah?
Suara yang lumayan cempreng membangunkanku dari mimpi buruk.
(halaman 12)

Hari ini, ada yang berbeda karena wali kelas tiba-tiba menggunakan sedikit jam pelajaran Matematika dengan membawa seorang anak perempuan. Namanya Zarra.
(halaman 18)

"Uhm .... Begini tadi pagi aku baru saja mendapatkan teman sebangku. Dia murid baru di sekolah. Namanya ... Zarra. Menurutku dia anak yang aneh."
"Matanya yang sebelah kiri ditutup eyepatch."
(halaman 22)

Ketika sedang memikirkan Zarra, tiba-tiba saja aku memikirkan mimpi buruk yang selama ini datang menghantui.
"Pa ..., Papa, kan, dokter .... Aku mau nanya sesuatu boleh enggak?"
"Tentu saja boleh. Kamu ini seperti berbicara dengan siapa saja." papa menyunggingkan senyum.
"Pa, akhir-akhir-akhir ini aku sering memimpikan hal yang sama. Apakah itu wajar?"
"Papa tidak yakin. Tapi sepertinya kamu mengalami lucid dream."
(halaman 23)

Shena kelihatannya berpikir keras. Dia seperti hendak membicarakan sesuatu. Namun, bingung mengatakannya. "Sassha ..., kupikir papamu kali ini salah. Kamu tidak mengalami lucid dream!"
Aku menjadi bertambah bingung. Apa maksud perkataan Shena sebenarnya? Seakan dapat membaca pikiranku, Shena berkata, "Lucid dream adalah suatu kondisi si Pemimpi bisa mengendalikan kehendaknya bukan?"
(halaman 33)

"Tapi, ini kebalikannya  denganmu kamu sama sekali tidak bisa melakukan apa yang kamu mau di dalam mimpi itu, kan? Kamu bilang ingin menggerakan kaki dan membuka mulut, tapi nyatanya tidak bisa melakukannya, kan? Dan lagi, walaupun lucid dream bisa melanjutkan mimpi, tapi tidak mungkin kamu mengalaminya setiap hari?"
(halaman 34)

Aku ... mengalami kecelakaan.
(halaman 41)

... seluruh tubuhku merasakan getaran hebat. Rasa sakit luar biasa mendera sekujur tubuh. Dan lagi aku paling takut darah.
Perlahan-lahan pandangan mataku kabur dan lama-lama menjadi hitam pekat.
(halaman 42)

"Ma, Pa, sudah berapa hari aku koma?" tanyaku polos.
"Kamu hanya pingsan beberapa jam. Kami menemukanmu dalam keadaan pingsan  di seberang jalan." cerita Celia.
Aku mengangkat alis. Tidak mungkin kecelakaan motor itu khayalan belaka. Darah itu benar-benar nyata! Aku benar-benar melihat tubuhku sendiri bersimbah darah.
(halaman 49)

"Zarra, kemarin aku sebenarnya benar-benar tertabrak bukan?"
(halaman 55)

"Tidak. Kamu refleks menjatuhkan diri ke trotoar, jadi tabrakan itu bisa kamu hindari," Zarra menjawab.
"Kamu ... tidak berbohong, kan?"
"Tidak. Untuk apa juga aku berbohong?"
Baiklah. Aku menyerah.
(halaman 56)

"Zarra ..., boleh nggak aku bertanya sesuatu?"
Zarra berhenti melakukan pekerjaannya. Dia menurunkan sendok. "Boleh saja."
"Mata kirimu ... mengapa selalu tertutup? Apakah mata kirimu mengalami gangguan?"
...
Lagi, Zarra meraba mata kirinya. "Tidak parah. Tapi, kurasa belum saatnya aku menunjukkan hal ini pada kalian."
(halaman 63)

Dheg! Hantu itu .... Gadis mengerikan itu ... kembali muncul di hadapanku. Kali ini, dia berseragam sekolah yang sama denganku. Matanya yang melotot membuatku semakin ketakutan. Bunyi giginya terdengar bergeremetak.
...
"Selesaikan masalah itu ...."
(halaman 71)

... tanpa basa-basi lagi wajahnya dia palingkan ke arahku dan dia (Zarra) ... menyibakkan poninya.
Dheg! Matanya .... Matanya berbeda dari mata yang sebelah kanan. Mata kirinya berwarna merah! Aku menelan ludah. Aku masih tercekat.
"Mata kiriku ini adalah boneka," jelas Zarra.
...
"Awalnya dokter menganggap ini ide gila karena aku bisa meninggal. Ya, mungkin dokter benar .... Aku memang meninggal dalam operasi itu."
(halaman 82)

"... Sassha, sejujurnya sewaktu kamu kecelakaan motor, tubuhmu benar-benar parah. Darahmu di mana-mana. Begitu aku mau menolong, darahmu yang tadinya bersimbah itu mengering dan menghilang tanpa bekas."
...
"... Saat itulah aku tahu bahwa kamu adalah ... orang mati!"
...
Aku berusaha mengontrol emosi. Meski air mata sudah menetes. "Lalu mimpi itu? Gadis itu? Bagaimana dengan mereka? Apa hubungannya mereka denganku?"
"Hantu gadis itu .... Dia ... dia adalah kamu! Dia selalu menghantuimu melalui mimpi, melalui dunia nyata karena ingin mengembalikan ingatanmu mengenai kenyataan pahit dalam hidupmu. Bahwa ... kamu sudah meninggal," lanjut Zarra.
(halaman 82)

Tanpa ragu aku melukai tangan menggunakan silet. Kupikir luka sayatan itu sudah cukup dalam. Bagi manusia biasa, luka itu akan membutuhkan waktu yang sangat lama untuk disembuhkan.
"Ouch!" aku merintih ketika darah-darah itu mulai mendesak keluar. Ajaibnya itu tidak berlangsung lama. Aku tidak tahu apa yang terjadi, tapi darah yang tadinya mengucur keluar itu dengan cepat mengering dan menghilang. Sama persis seperti apa yang Zarra katakan sewaktu kecelakaan motor terjadi. Aku menggeleng-gelengkan kepala sembari mengucap kata "tidak" berulang-ulang. Tapi, inilah takdirku.
Zarra benar ....
Aku adalah orang mati.
(halaman 91)

Dua hari yang lalu aku melihat kelinci. Kemarin aku melihat rusa dan hari ini aku melihatmu ....
(kalimat puistis yang dikatakan Zarra)
.
.
.
Nah, sekian dulu, ya, resensi buku olehku. Jangan lupa membeli buku yang aku resensi oke :)
Sampai jumpa di lain waktu (aku akan meresensi buku lagi, kok! :P )