Alir Bening's Blog

Minggu, 17 Januari 2016

Persyaratan Mengirim Naskah Komik Fantasteen

Hai, Kawan!
Setelah tadi aku mbahas persyaratan mengirim naskah Fantasteen, kali ini, aku mbahas persyaratan mengirim naskah Komik Fantasteen.

Jadi, Komik Fantasteen ini serial komik, adik kembarnya Fantasteen. Intinya, Komik Fantasteen adalah Fantasteen versi komiknya.

Oke, gak usah basa-basi, langsung saja, ya! Ini dia persyaratan mengirim naskah Komik Fantasteen :)


1. Kirimkan naskah dengan tebal halaman 6-8, kertas HVS A4, spasi 1,5 (hindari penggunaan font Comic Sans)
2. Usia penulis 11-18 tahun.
3. Tidak menerima naskah bertema romance.
4. Kirimkan naskah yang sudah diketik rapi dan diprint ke alamat Redaksi Komik CAB, Jalan Cinambo No.136, Cisaranten Wetan, Ujung Berung, Bandung 40294 (melalui pos, ya, bukan surel), dilengkapi dengan:
-Biodata lengkap (dengan no.HP dan surel yang bisa dihubungi)
-Sinopsis cerita (menceritakan keseluruhan cerita, bukan seperti yang ada di belakang buku, kalau yang di belakang buku itu namanya blurb)
-Ucapan terima kasih (gak tau buat apa -_- kan bukan buku solo ya, Guys? Kalu menurutku gak pake juga gak papa :D )
-Foto terbaru pengarang
-Naskah dalam bentuk digital (diburn ke CD)
5. Naskah yang diterbitkan adalah naskah terbaik yang telah melalui proses evaluasi selama 3 bulan. Naskah dinyatakan terbit atau tidak, akan diberitahu melalui surat atau telepon.
6. Naskah yang dikirim tidak bisa dikembalikan, kecuali waktu mengirim menggunakan perangko.

Contoh buku Komik Fantasteen yang sudah diterbitkan
Komik Fantasteen Petaka Perpustakaan
Karya Kak Medina Safira, dkk.

Nah, sekian dulu, ya! Semoga bermanfaat.... Semangat berkarya dan sukses selalu^^....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar